Pagi-pagi browsing Youtube, tau-tau ketemu video ini. Video promosi GSX-250R. Oh ya, nama-nya GSX-250R, bukan GSX-R 250.

Kinda confusing… oh well. Btw, cekidot video-nya masbro.

The Break Down
Kalau dilihat, gede-nya standard motor 250cc. Moge look kah macam Kawasaki Ninja 250 ? Belum tahu. Ane belum pernah lihat asli-nya.

2016-gsx-250r-video-promosi-02

Test rider-nya agak lumayan tinggi. Kisaran 170-180 cm kali.

2016-gsx-250r-video-promosi-03

Dashboard ada indikator gigi, meteran bensin, speedo, indikator oli, indikator overheat, lampu change gear, lampu check engine. Setiap di-nyalakan ada kata Go Ready. Mirip Hi Bro-nya Vixion. RPM redline di 10.500. Tipikal mesin bertorsi. Rumor-nya pakai mesin Inazuma dengan head DOHC. Mirip Bajaj Pulsar 200NS dengan KTM Duke 200.

Confirm tidak ada riding mode macam CBR250RR.

2016-gsx-250r-video-promosi-05

Lampu depan LED. Shock depan masih teleskopik. Alias standard.

2016-gsx-250r-video-promosi-04

Lampu belakang juga LED. Ban pakai standard-nya motor 250cc. IRC Road Winner.

2016-gsx-250r-video-promosi-01

Overall, ini motor tidak neko-neko dari Suzuki. Karakter motor sport bertorsi. Macam CBR250R jomblo. Cucok buat yang demen motor nunduk untuk dipakai di perkotaan.

Sekarang pertanyaan-nya, apabila dirilis disini, seberapa siap dukungan 3S Suzuki ?

Share
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments