Baru bulan Juli 2016 kemarin ada recall Yamaha R25 dan MT25. Baru-baru ini Yamaha lagi-lagi melakukan recall.

Dilansir dari situs-nya Yamaha Indonesia, parts recall yang sekarang adalah main switch dan bracket fuel tank. Jadilah ane kepo masbro. Langsung ke situs-nya Yamaha.

Motor yang kudu di-recall adalah yang nomor rangka-nya berikut.

YZF-R25: MH3RG1020EK001001 – MH3RG1020GK023243
YZF-R25 (ABS) : MH3RG1040FK001001 – MH3RG1040GK002620
MT-25: MH3RG1010FK001001 – MH3RG1010GK006663

Note: secara ane nggak punya R25, ane educational guess aja nih. Bener Alhamdulillah. Salah, mohon dikoreksi ya. 🙂

Bracket Fuel Tank
Yang pertama adalah bracket fuel tank.

yamaha-recall-feb-2017-bracket-fuel-tank-01

Nomor part ini adalah 1WD-F4191-0. Di-stabilo dengan warna pink.

Main Switch
Yang kedua adalah main switch.

yamaha-recall-feb-2017-main-switch-01

Nomor part ini adalah 1WD-H2501-01. Di-stabilo warna hijau.

Keluhan Konsumen Seputar Main Switch
Ternyata, ada temen ane yang makai MT25 sudah mengeluhkan soal kunci kontak ini masbro. Berikut chat-nya.

yamaha-recall-feb-2017-main-switch-chat-01

yamaha-recall-feb-2017-main-switch-chat-02

Keluhan doi, kunci kontak-nya lama-lama loss. Dan doi pernah kejadian lagi jalan kencang tau-tau mati sendiri. Wah, berbahaya ini mah. Kudu diganti secepat-nya.

Yang lain mengeluhkan lubang kunci-nya seret dan susah untuk diputar.

yamaha-recall-feb-2017-main-switch-chat-03

yamaha-recall-feb-2017-main-switch-chat-04

Mungkin karena hal ini lama-lama jadi loss lubang kunci-nya.

Anyway, soal main switch ini, bisa jadi part yang diganti, bisa jadi tidak. Misalnya tidak, Yamaha kudu memperhatikan keluhan-keluhan konsumen mereka.

UPDATE
Recall kedua ini ternyata untuk mengganti daleman rumah kunci. Karena motor agak sulit untuk distarter. Dan penggantian bracket tangki yang berpotensi membuat tangki bocor karena panas.

Recall Is Good
Recall itu biasa. Langkah yang baik dari pihak pabrikan. Moge-moge aja kena recall. Biasa aja. Jangan dijadikan senjata untuk fanboyism. Yuk, yang punya R25 dan MT25. Langsung merapat ke R-Shop terdekat. Dapat dua botol oli Yamalube Super Sport secara gratis lho. 😉

Addendum
Mohon pihak IT Yamaha membenarkan 2 link ini. http://www.yamaha-motor.co.id/linkdownload.pdf dan http://www.yamaha-motor.co.id/linkdownload2.pdf. Link-nya not found.

yamaha-website-error-01

Share
Subscribe
Notify of
guest
2 Comments
Newest
Oldest
Inline Feedbacks
View all comments